by Novi Ummu Husna
Jatuh cinta sama resep bolkus ini, bikinnya gampang, metode all in one, seluruh bahan jadi satu dan di mix sekaligus, irit telur, mekarnya cantik, anti gagal insyaallah, lembut dan harum santannya berasa banget, recommended lah ini...
Terimakasih banyak mba resepnya... saya suka..saya suka...
Source: shofiyyah
Hasil jadi 14-15 cup
Bahan-bahan
200 gr terigu (me: segitiga biru)
200 gr gula pasir
200 ml santan (me: kara 65ml+air)
1 butir telur
1 sdt Sp/tbm
1/2 sdt vanili bubuk
Langkah
Campur semua bahan dalam satu wadah
Mixer dengan speed tertinggi hingga kembang (± 10 menit)
Bagi adonan sesuai warna yg diinginkan dan beri warna sesuai selera, tuang kedalam cetakan yg sdh diberi paper cup hingga penuh
Kukus 10 menit
Angkat dan sajikan
Catatan penting: - jangan lupa untuk melapisi tutup kukusan dengan serbet bersih,
Isi air kukusan jangan terlalu banyak agar saat air mendidih cipratannya tidak mengenai bolu dan membuat bolu jadi bantat,
Kukusan telah dipanaskan terlebih dahulu dgn api besar hingga bnyk uap sebelum adonan dikukus, panci harus benar2 panas dan banyak uap sebelum dimasukkan agar mekar sempurna
Isi adonan hingga cetakan penuh, - jangan membuka tutup kukusan sebelum matang agar tak bantat, - kukus bolu dengan api besar agar mekar sempurna
Simpan di wadahh kedap udara agar awet empuknya ya...