Resep SOTO_BETAWI ala @Echi_Raffani2016 .



Selamat Pagiiii Epriiiibadeeeh😉
Hayoo Siapa yang Masih Punya Stok Daging Kurban 🙋*Saya.Ngaku.sendiri😁 Pagi ini siMommi Buat Soto Ala siMamang Mamang Siapa Githu yah Namanya *yang.biasa.langganan.kitah😄
Maaf Ya Mang Kali ini Saya Mah Buat Sendiri... *edisi.hemat ...Biar Irit Se-RT bisa makannya😆😜😄
.
SOTO_BETAWI ala @Echi_Raffani2016
. ..
✔Bahan_bahannya
1/2 kg daging sapi
200 ml santan *bisa.pakai.yg.bubuk.
600 ml air kaldu dari rebusan daging sapi
2 lbr daun jeruk
2 lbr daun salam
2 batang serai *digeprek
3cm Laos*geprek
4 cm kayu manis
2 butir cengkeh
2 sdt kaldu sapi
1sdm Susu kental manis *putih
1 sdt merica bubuk
1 sdt gula pasir
minyak untuk menumis.
.
✔Bumbu yg dihaluskan
6butir bawang merah
3siung bawang putih
1 sdm ketumbar
3cm kunyit
3cm jahe
.

✔Pelengkapnya
kentang goreng*yg diiris.tipis
tomat *dipotong
daun bawang *diiris
daun seledri *diiris
kecap manis dan Sambal
bawang goreng
Bihun dan Emping
.
✔CaraMembuatnya
Rebus daging sapi dengan air hingga empuk. angkat dan tiriskan daging lalu potong-potong sesuai selera.
Tumis bumbu hingga harum masukkan daun jeruk, daun salam, serai, dan lengkuas. masukkan air kaldu *rebusan tadi, cengkeh, kayu manis, Aduk-aduk rata kemudian masukkan potongan daging sapi dan Tuang santan dan susu aduk terus agar santan tidak pecah. beri kaldu sapi ,garam, gula, merica .cicipi lalu angkat😉
✔Siapkan mangkuk,tata bihun dan pelengkap lainnya  Sirami dengan kuah daging dan taburi bawang goreng dan sajikan dengan aneka pelengkap lainnya😉


Click to comment